Latar Belakang Beda, Sunanto Inginkan Darul Arqam Bagi Kepemimpinan Baru

0
459

PIJARNEWS.ID – Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Sunanto, S.HI melakukan pertemuan khusus dengan Majelis Pendidikan Kader PP Muhammadiyah dalam rangka menyusun pengkaderan Darul Arqom (DA).

Dalam kesempatan itu, Sunanto meminta secara khusus PP Muhammadiyah menyelenggarakan DA yang pesertanya pengurus baru PP Pemuda Muhammadiyah Periode 2018-2022 yang baru dilantik.

Dalam pertemuan Pemuda dengan Majelis Kader terlihat santai namun tidak mengurangi subtansi, disela penyelenggaraan Darul Arqam IPM yang kali ini penyelenggaranya PP Muhammadiyah, di Wisma PKK Jakarta Selatan Sabtu (5/1/2019).

Sebagai Ketum baru Sunanto banyak meminta nasihat dan arahan dalam memimpin organisasi kepemudaan itu. “Pengurus PP Pemuda Muhammadiyah banyak dari daerah-daerah, dengan budaya dan latar belakang profesi berbeda-beda. Untuk itu, saya sebagai ketua umum merasa perlu adanya penyamaan persepsi dan paham keagamaan serta khittah perjuangan yang diyakini oleh Muhammadiyah,” kata Sunanto menjelaskan akan maksud menyelenggarakan agenda tersebut.

Pria asal Madura ini menilai, kepemimpinan baru PP Pemuda Muhammadiyah 2018-2022 dipandang perlu bahkan wajib adanya perkaderan yang dipimpin langsung oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Bagi Sunanto, kepemimpinannya butuh nasihat, arahan dan kritik dalam mengemban amanah dan tanggung jawab selama 4 tahun mendatang.

Gayung bersambut, dengan senang hati Dr. Ari Ansori, M.Ag. Ketua Majelis Kader menerima dan menyambut maksud dan tujuan kedatangan Pemuda Muhammadiyah ke Majelis Kader. Dengan begitu, kata Ansori ada sebuah itikad baik dan sungguh-sungguh yang ditunjukkan kepengurusan periosesasi sekarang.

BACA JUGA :  Penyelundupan Satwa Ilegal Melalui Tanjung Perak Berhasil Digagalkan

“Saya menyampaikan selamat telah terpilih sebagai Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, dan menyambut baik serta berterima kasih atas permohonan kepada PP Muhammadiyah untuk menyelenggarakan Darul Arqam. Insyaallah kami bersedia dan akan selenggarakan Darul Arqam secepatnya bagi pengurus PP Pemuda Muhammadiyah,” kata Ansori akan memenuhi permintaan Sunanto.

Hadir pada kesempaan tersebut pengurus Majelis Pendidikan Kader PP Muhammadiyah di antaranya : Dr. Bunyamin, M.Pd., Faiz Rafdhi, M.Kom, M. Dwi Fajri, M.Pd, Hazuarli, M.Ag, dan Nugroho Noto Susanto. Dalam momentum tersebut, hadir pula Sekretaris Ekekutif MPK PP Muhammadiyah, Rifqi Rifai. (Nns/Ak)