PONOROGO, PIJARNews.ID – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ponorogo saat ini sedang bersiap untuk melakukan vaksinasi, seiring dengan datangnya vaksin Covid-19 produksi sinovac di kantor Dinkes Jawa Timur.
Kadinkes Ponorogo, Rahayu Kusdarini menjelaskan bahwa pihaknya telah mengusulkan lebih dari 7.000 tenaga kesehatan (nakes) yang diprioritaskan untuk dilakukan vaksinasi.
“Masih menunggu hasil keputusan dari Pemprov Jatim berapa vaksin yang akan kita terima”, imbuhnya, kemarin (5/1/2021).
Dari data yang diterima saat ini Pemkab Ponorogo telah menyiapkan 41 fasilitas kesehatan dan 93 Vaksinator (orang pemberi vaksin) yang akan disebar di puskesmas, klinik, hingga rumah sakit.
“Rencananya vaksin tersebut akan disuntikkan ke Nakes pada 14 Januari secara serentak setelah pada tanggal 13 Januari Presiden Jokowi juga melakukan vaksinasi”, bebernya.
Namun hingga kini, ia belum menerima informasi kapan vaksin Sinovac yang telah sampai di Surabaya akan dikirimkan ke Ponorogo. “Kita tunggu saja, dan semoga semua berjalan dengan lancar”, tutupnya. (son/mad)