SURABAYA, PIJARNEWS.ID – Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahardi mengaku masih menunggu rekomendasi dari tim Jasa Marga dan ahli ITS untuk memutuskan menutup atau tidaknya jalan di KM 06+200 jalur A Tol Surabaya-Gempol.
Saat dikonfirmasi, Dwi menyebutkan kemacetan tadi pagi di ruas jalan tol tersebut telah dilakukan rekayasa jalan dengan satu lajur.
“Dari gerbang tol Pelabuhan Perak sudah macet. Tadi pagi kemacetan sampai 4 kilometer,” kata Dwi, Rabu, (27/1/2021).
Ia mengimbau kepada pengendara khususnya kendaraan golongan I atau pribadi untuk mencari jalan alternatif.
Supaya tidak terjebak dalam kemacetan. Ditanya apakah akan menutup akses tersebut. Dwi mengaku masih menunggu rekomendasi dari pihak Jasa Marga dan Ahli dari ITS.
“Kami masih menanti rekomendasi dari Jasa Marga dan ahli dari ITS. Supaya tidak sepihak dan komprehensif,” lanjutnya.
“Saat ini kita tidak bicara kemacetannya akan tetapi keselamatan. Apabila jalan itu digunakan dan terjadi ambles sepenuhnya dan ini bahaya,” tambah Dwi.
Saat berada di lokasi ia juga mengimbau bersama anggotanya supaya pengguna jalan tidak mendekati lokasi itu.
Bila seandainya hujan lebat, lanjut Dwi, bisa saja pihaknya menutup jalan tersebut. Akan tetapi, kembali lagi pihaknya masih menunggu rekomendasi dari Jasa Marga dan Ahli ITS.
“Kami harap secepatnya rekomendasi itu. Bisa (ditutup) bila membahayakan. Tapi saya tidak mau sepihak. Dan bisa mengambil keputusan,” tandasnya. (din/mad)