Menu

Mode Gelap
Saud El-Hujjaj : Lima Hal untuk Melihat Konflik di Timur Tengah Komunikasi UMM Latih SMA Muhammadiyah 1 Denpasar Membuat Video Pendek Kuliah Tamu Prodi Sosiologi: Persiapan Indonesia Menuju Negara Industri Sinergisitas AUM Tingkatkan Kualitas Pendidikan Muhammadiyah SMA Muga Parengan Hidupkan HW Melalui LKP

Breaking News · 12 Feb 2021 14:28 WIB ·

Home Industri Terbakar Saat Ditinggal Sholat Jum’at


					Petugas PMK dan Karyawan Pabrik saat terjadi kebakaran di ruang belakang Home Industri Jalan Kedinding Tengah Gang 2, nomor 15, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya, terbakar, Jumat siang (12/2/2021). (Rama/PIJARNEWS.ID) Perbesar

Petugas PMK dan Karyawan Pabrik saat terjadi kebakaran di ruang belakang Home Industri Jalan Kedinding Tengah Gang 2, nomor 15, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya, terbakar, Jumat siang (12/2/2021). (Rama/PIJARNEWS.ID)

SURABAYA, PIJARNEWS.ID – Sebuah Home Industri Jalan Kedinding Tengah Gang 2, nomor 15, Kelurahan Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya, terbakar, Jum’at siang (12/2/2021).

Pilgub Jatim 2024

Diketahui, kobaran api berasal dari ruang belakang home industri penghasil meja setrika. Sebanyak 9 unit dikerahkan guna menjinakkan si jago merah.

Kabid Pembinaan dan Operasional Dinas PMK Kota Surabaya, Bambang Vistadi, mengatakan, luas bangunan yang terbakar 6×6 meter. Sementara luas keseluruhan bangunan 8×20 m.

“Pemilik bangunan Sukardi. Penyebab kebakaran korsleting listrik,” jelasnya.

“Unit yang dikerahkan 2 Unit Tempur Rayon 2 Tambahrejo, 1 Unit Tempur Pos Bulak, 1 Unit Tempur Pos Mulyorejo, 1 Unit Rescue Kecil Tim Rescue, 2 Unit Walka Tim Rescue, 1 Unit Matra Tim Rescue, dan 1 Unit SCBA Tim Rescue,” sambungnya.

Bambang juga mengungkapkan, para Pegawai sebelumnya melakukan produksi seperti biasa. Mereka sempat menghentikan aktivitasnya untuk menunaikan sholat jumat.

“Namun saat kembali, terlihat ada kepulan asap,” paparnya.

PMK menerima berita 12.26 WIB. Tiba di tempat kejadian 12.34 WIB. Unit Tempur Pos Bulak tiba di lokasi langsung melaksanakan pembasahan karena api sudah padam.

“Pembasahan selesai dan dinyatakan kondusif 12.57 WIB. Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut,” tuntasnya. (ram/mad)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Presiden Joko Widodo Buka Muktamar XX Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)

2 Maret 2024 - 21:58 WIB

Muhammadiyah Doakan Pemilu 2024 Berlangsung Damai dan Bermartabat

12 Februari 2024 - 21:33 WIB

Prof. Dr. Nazaruddin Malik, Nahkoda Baru UMM

2 Februari 2024 - 21:47 WIB

PP Muhammadiyah Tetapkan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal dan Dzulhijjah

20 Januari 2024 - 22:15 WIB

Prof. Dr. Haedar Nashir ; Debat Capres-Cawapres jangan berubah jadi acara cerdas cermat.

29 Desember 2023 - 18:39 WIB

Haedar Nashir : Capres dan Cawapres harus benar-benar menjadi negarawan sejati

25 November 2023 - 15:50 WIB

Trending di Headlines